Inilah Sejarah Asal Mula Adzan yang Mungkin Belum Anda Ketahui

Adzan merupakan panggilan bagi umat Islam untuk memberi tahu waktu masuknya salat. Adzan akan dikumandangkan oleh seorang muadzin setiap datangnya salat lima waktu. Namun tahukah kita (sebagai seorang Muslim), bagaimana sejarah adzan dulu pertama kali dikumandangkan?

Sebenarnya pada zaman dahulu belum ditemukan falid tentang penyeru sholat, bahkan Rasulullah sempat kebingungan bagaimana cara agar seruan sholata bisa tersampai kepada seluruh umat Islam.

Sampai pada akhirnya ada seorang sahabat yang bernama Abdullah bin Zaid mengaku bermimpi dengan seorang yang memberitahunya untuk mengumandangkan Adzan dengan lafaz-lafaz Adzan yang sebagaimana biasa kita dengarkan saat ini.

Pengakuan sahabat ini didikung oleh sahabat Rasulullah yang lain Yaitu Umar bin Khatab yang mengatakan “demi Tuhan yang mengutusmu dengan Haq, ya Rasulullah, aku benar-benar melihat seperti yang ia lihat (di dalam mimpi).”

Lalu Rasulullah bersabda “segala puji bagimu”, akhirnya keputusan yang falid soal bagaiman cara untuk menyerukan peringatan waktu sholat pun didapat dan di setujui oleh rasulullah SAW, yakni dengan mengumandangkan lafaz- lafaz tersebut yang selanjutnya disebut sebagai Adzan.

0 Response to "Inilah Sejarah Asal Mula Adzan yang Mungkin Belum Anda Ketahui"

Posting Komentar

visitor


How Many People Visit
How Many People Visit